Review Film "Welcome To Waikiki" Cara Terbaik Hindari Depresi

Kalian pasti tidak asing dengan sound gwenchana, yaps salah satu Sound yang sempat viral akhir tahun lalu di platform Tik Tok yang menjadi ikonik dari salah satu pemeran film welcome to waikiki. Kata-kata ini menjadi salah satu sound yang paling ramai digunakan menyemangati sekaligus menghibur di tiktok, Sound viral di tiktok tentunya  membuat film ini kembali ke blow up.  Beragam scene lucu yang bertebaran di platform tiktok. Film Welcome to Waikiki adalah series drama korea yang pertama kali tayang di tahun 2018 dengan 16 episode. Film ini diperankan oleh 3 sahabat yang mempunyai usaha, guesthouse dengan beragam tingkah konyolnya. Perjuangan mereka dalam membangun bisnis sukup dramatis terutama setiap saat datang ujian yang bertubi-tubi dalam meraih mimpi masing-masing. Film ini sangat menginspirasi karena sadar atau tidak sebenarnya ini seperti praktik kehidupan kita sehari-hari yang di komedikan
Lee Yi-kyung yang berperan sebagai Jun-gi adalah duta gwenchana yang mempunyai positif vibes di setiap saat. Keinginan menjadi aktor benar-benar sebuah perjuangan yang luar biasa yang membuat suasana sial menjadi suatu yang termaafkan, Dong-gu yang diperankan oleh Kim Jung-hyun bercita-cita menjadi sutradara, sedangkan Du-sik (Son Seung- won) yang ingin menjadi seorang penulis naskah. Cita-cita mereka selalu tidak berjalan mulus terutama bisnis penginapan yang menurun menyebabkan kesulitan dalam segi finansial untuk membayar listrik dan pretelan nya, hal ini memaksa mereka untuk memeras diri lebih dengan segala cara mendapatkan uang, kejutan tidak berakhir disini, dimana tiba-tiba tamu tidak terduga (jung in-sun yang berperan sebagai Han Yoon- ah dan Lee Joo Woo   dengan peran sebagai Min soo-ah muncul disaat kondisi 3 sekawan yang sedang kacau balaunya, kesulitan semakin blak- blakan kini. Mulai dari proses membangun bisnis olshop, sampai drama çari kerjanya yang non stop absen, Film dengan genre komedi ini di balut dengan cerita yang cukup sederhana untuk dicerna tapi tidak mengurangi bumbu romansanya dalam bentuk komedi. Setiap scene penuh lawak tawa yang yang sebenarnya dalam dunia nyata kalau diposisikan ke kita, sangat keras perjuangannya. Sehingga sangat cocok untuk menghilangkan stress "Bayangkan ketika belum jelas  kerja atau baru dipecat tapi ibu kos minta uang kos dalam 2 minggu kalau tidak suruh minggat" pasti frustasi kan? Nah beginilah cara menghibur diri jikalau diolah dalam bentuk film. sehingga saking bagusnya film ini sangat berhasil dan berlanjut rilis season 2 nya.   
     Season 2 pun masih berlanjut dengan 16 episode yang tayang pada tahun 2019. konsepnya masih mengusung usaha penginapannya namun dengan pergantian beberapa aktor dan dengan sedikit perubahan konsep, kali Jun-gi yang masih diperankan oleh Lee Yi- Kyunh beradu akting dengan dengan actor ternama lain yaitu  Kim Seon-ho dan Shin Hyun-soo, dengan lawan mainnya yaitu Moon Ga-young, Ahn so-hee dan Kim Ye-Won. Drama lanjutan tak kalah serunya dari season satu. Perjuangannya masih sama dalam drama membangun usaha yang kali ini usaha makanan, cita-cita menjadi seorang pemain Softball profesional atau pencipta musik yang gak laris-laris. Kisahnya sangat realistis aplikasikan bagi kita yang sedang merintis. Namun sama hal seperti season pertama film ini tak sekedar menawarkan tawa gelak dan romansa untuk kondisi mereka yang menyedihkan tapi juga ada pesan tersirat untuk kita, yaitu dengan kondisi yang sama tentunya dengan season satu yaitu "gwenchananya". 
     Kata gwenchana di sini betul-betul seperti ungkapan penolong yang khas dari film ini, posisinya sama seperti kata "All is well" dalam film india 3 idiot. hal ini bisa dikatakan menjadi salah satu  obat penyemangat ketika kita dalam kondisi terburuk, walau kata orang "disemangati bagaimana pun ketika lagi capek tetap aja capek dan sulit". Entah bagaimana cobaan menjadi sarapan mereka setiap waktu tapi tetap lee joo-ki imbarat kartu emas dengan mantranya yang telah mengajarkan banyak hal. Bukan sebatas  menghibur tapi juga menjadi pengingat bagi penonton untuk tetap berpikir positif, yang mana mungkin bagi kita dengan kondisi sulit supaya tetap bertahan dengan kondisi pahit. semisal satu scene sangat membekas bagi saya ketika sebuah meteor menimpa tempat mereka sehingga duta gwenchana kembali menyemangatinya "justru karena itu kita tidak perlu takut, kita sudah pada posisi terendah dalam hidup kita, tidak mungkin ada yang lebih buruk lagi terjadi kepada kita". Sehingga  bisa saya katakan kalau misal orang lagi stress, menonton film welcome to waikiki  adalah salah satu cara terbaik untuk mengurangi depresi.

#review #movie #koreadrama #drakor #film #sinopsis #film

No comments:

Post a Comment